Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kaligrafi Surat Al Mulk Sebagai Cinderamata Untuk Pesantren Al Hikam 2 Depok

Pada tanggal 14 - 16 Juli 2017 kemarin kami beserta rombongan MWC NU Jepara kota dan Banom dan ranting NU, dan juga fatayat dan muslimat NU Kecamatan Jepara mengadakan ziarah ke Mbah KH Hasyim Muzadi Depok.

Kami Berangkat pukul 16.30 wib dari Gedung MWCNU Jepara. kemudian berangkat menuju Makam Mantingan. lalu berangkat ke Demak, ziarah Sunan Kalijaga. Dari Demak kemudian berangkat ke Pekalongan. Ziarah ke Makam Sapuro Pekalongan.

setelah dari makam sapuro kemudian berangkat lagi ke Sunan gunung jati cirebon.
sampai cirebon pagi, subuh. kami akhirnya sholat subuh berjamaah dan kemudian mandi dan bersih-bersih badan. serta sarapan pagi.

Dari Cirebon kami langsung berangkat ke Depok untuk melakukan hormat ziarah ke Mbah KH Hasyim Muzadi sebagai ketua Umum PBNU dan guru besar kami. karena banyak jasa beliau yang sudah wujud nyata di NU dan Indonesia.

Ini adalah dokumentasi kami saat ziarah di makam beliau.

Setelah kami berziarah kami sempatkan singgah di kediaman beliau. dan diterima oleh anak beliau. Lalu pihak MWC NU Jepara menyerahkan cinderamata berupa Kaligrafi Surah Al Mulk dengan ukuran 100x100 cm dan diberi stiker MWC NU Jepara di samping bawah kanan kaligrafi.

Semoga kenang-kenangan ini bermanfaat untuk pondok pesantren al hikam 2 depok.

bagi Anda yang ingin belanja kaligrafi bisa hubungi kami di 085226419624

Posting Komentar untuk "Kaligrafi Surat Al Mulk Sebagai Cinderamata Untuk Pesantren Al Hikam 2 Depok"